Berita Bitcoin · 6 min read

Miner Solo Kantongi Rp5,7 Miliar Usai Tambang Blok Bitcoin

mining bitcoin
Coinvestasi Ads Promo - Advertise

Seorang miner Bitcoin solo dilaporkan berhasil menambang satu blok penuh dan mendapatkan hadiah sebesar 3,14 BTC, senilai lebih dari US$347.000 atau sekitar Rp5,7 miliar, dalam sebuah peristiwa langka di dunia mining kripto.

Umbrel, penyedia infrastruktur node Bitcoin, mengungkapkan bahwa miner tersebut berhasil memverifikasi blok ke-920.440 melalui Public Pool dengan menjalankan server pribadi menggunakan Umbrel.

Menurut data dari Mempool.space, blok tersebut dikonfirmasi pada Jumat (24/10/2025) dini hari. Total hadiah yang diterima mencapai 3,125 BTC dari block reward ditambah 0,016 BTC dari biaya transaksi.

Blok yang berhasil ditambang solo miner. Sumber: Mempool.space

Baca juga: Bitcoin Rebound ke US$115.000, Didorong Sinyal Damai AS-Tiongkok

Keberuntungan Langka di Dunia Mining Bitcoin

Menambang Bitcoin secara solo merupakan langkah berisiko tinggi. Tanpa bergabung ke dalam pool besar, peluang untuk menemukan satu blok secara mandiri sangat kecil, bahkan hampir mustahil. Namun, ketika berhasil, seluruh imbalan menjadi milik pribadi tanpa perlu dibagi dengan siapa pun.

Yang membuat pencapaian ini semakin istimewa adalah karena sang miner benar-benar melakukannya sendirian, tidak bergabung dengan hash pool besar yang biasanya digunakan ribuan miner di seluruh dunia untuk menggabungkan daya komputasi.

Umbrel, pihak yang mengonfirmasi keberhasilan ini, menyebut momen tersebut sebagai bukti nyata semangat desentralisasi Bitcoin.

“Tanpa perantara. Tanpa pihak ketiga. Hanya kedaulatan penuh atas diri sendiri,” tulis Umbrel.

Kemenangan ini juga menarik perhatian karena kebetulan jumlah hadiahnya, 3,14 BTC, identik dengan konstanta matematika pi (3,14) yang juga menjadi simbol Pi Network. Komunitas kripto pun menjulukinya sebagai “slice of Pi,” sebuah lelucon yang menambah warna pada momen tersebut.

Baca juga: Solo Miner Bitcoin Berhasil Kantongi Hadiah Blok Bernilai Rp6 Miliar

Coinvestasi Ads Promo - Advertise

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Dilla Fauziyah

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Coinvestasi Ads Promo - Advertise
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.